Monitor Detak Jantung Bermasalah, Apple Watch Dibanjiri Komplain



Heart rate monitor adalah salah satu fitur unggulan yang ada di Apple Watch. Alat monitor yang ada dibenamkan di bagian bawah jam, tidak seperti perangkat monitor denyut jantung lainnya yang dikenakan di dada.

Pemantauan denyut jantung pada smartwatch besutan Apple tersebut berfungsi mengikuti detakan nadi pengguna. Berkaitan dengan fungsi tersebut, ada sejumlah pengguna yang mengeluh tentang fungsi heart rate monitor yang tidak akurat.

Dan hal ini mengalir deras di forum Komunitas Apple Support dan juga situs media sosial Reddit. Beberapa pengguna mengklaim telah mengembalikan Apple Watch miliknya untuk ditukarkan ke unit yang baru, tapi masalah itu tetap saja muncul.

Mengutip laman Ubergizmo, Minggu (25/10/2015), rupanya masalah yang dikomplain pengguna adalah pembacaan yang ditampilkan Apple Watch lebih lamban dari yang diharapkan, terutama ketika pengguna melakukan workout secara intens.

Apple sendiri mengklaim, berbagai jenis gerakan akan menampilkan hasil yang berbeda-beda. Gerakan yang lebih berirama seperti berjalan akan memberikan hasil yang lebih akurat, ketimbang jenis aktivitas lain yang lebih tidak menentu seperti mengangkat beban, tenis, atau tinju.

Namun belum jelas, apa yang akan dilakukan Apple untuk mengatasi masalah ini. Mungkin mereka akan melakukan pembaruan perangkat lunak untuk mengkalibrasi gerakan yang berbeda. Dan sampai saat ini masih banyak pengguna yang tampaknya tidak terlalu senang dengan hal itu.


Sumber : Liputan6

posted under |

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

UNIVERSITAS GUNADARMA

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

UU Nomer 19 Tahun 2002 tentang Hak Cipta

Menimbang isi tentang UU No. 19 tahun 2002 Bagian Keenam Hak Cipta atas Potret Pasal 19 (1) Untuk memperbanyak atau mengumumkan Ciptaann...

Followers


Recent Comments